Sidikalang- Dairi Pers : Agaknya elektabilitas Danjor Bintang terus naik hingga menjadi paslon yang paling ditunggu tunggu warga. Ada pemandangan mengharukan Minggu (27/10/2024) di Kuta Rahu, Desa Karing, Kecamatan Sidikalang, Kab Dairi. Cawabup Nomor 3 Azhar Bintang saat akan menghadiri pesta Khitanan Japa Prabowo dan Amir Prabowo persis ditengah jalan saat jemaat GKPI usai ibadah menyetop konvoi. Dengan tertawa dan mengulurkan tangan jemaat meminta Azhar turun dari mobil yang langsung dipeluk Bapak bapak dan ibu ibu yang mengenakan jas dan baju brokat tersebut.
Birman Ujung yang ikut konvoi menceritakan tidak jauh dari gereja GKPI Karing tiba tiba konvoi mobil terhenti. Saat itu ada 5 mobil dan saat dilihat mobil yang ditumpangi cawabup Azhar Bintang sudah ramai orang orang. “ Kita terkejut sekaligus haru warga GKPI yang usai ibadah itu sangat antusias meminta Azhar singgah sejenak. Meski hanya dijalan kita sebagai tim sigap saja membagikan oleh oleh roti dan kue yang memang selalu ada di mobil kandidat” Jelas Ujung
Dikatakan Ujung Karing beberapa kali dikunjungi Cawabup dan Cabup Danjor Nababan sehingga nama keduanya sangat popular didesa tersebut. Marga di Karing umumnya berkaitan dekat dengan marga Nababan dan sihombing . Mungkin itu juga membuat warga tidak segan lagi menyetop konvoi Danjor Bintang, Jelas Birman.
Kita melihat bagaimana reaksi warga Karing kepada Danjor Bintang. Bahkan karena kecintaannya mengajak Azhar Bintang masuk gereja. “ Azahar dan Tim masuk sesaat dan menyebutkan dengan nada santai tidak boleh kampanye di rumah ibadah. Sambil tertawa. Tidak berlangsung lama dan tidak bicara politik namun warga merasa dihormati dan dihargai meski singgah sesaat. Sebelum melanjutkan perjalanan ke acara Khitanan di Kuta Rahu.
KUTA RAHU
Sementara itu konvoi cawabup Dairi Azhar Bintang tiba di lokasi syukuran dan pesta Sunatan di Kuta Rahu juga langsung disambut warga dengan bersalaman dan tersenyum lebar. Bayak juga yang mengajak berpelukan dan selfi.
Aahar Bintang yang diminta menyampaikan sambutannya hanya menyebutan semoga semua acara berlangsung lancer. Kedua anak yang akan dikhitan menjadi anak soleh menjalankan perintah agama dan rajin bersekolah.
Namun demikian sejumlah warga yang hadir tetap saja mendekati Cawabup yang diusung Partai Gerindra dan Nasdem itu. Disamping mengajak bercerita banyak jug yang meminta nomor kontak pemilik toko kue Lestari tersebut.
VIRAL
Catatan media ini diparuh akhir kampanye pilkada Dairi 2024 nama Danjor Bintang berada dipuncak bahasan warga Dairi. Respon dan antusiasme warga merata disemua tempat yang didatangi paslon nomor 3 tersebut.
Banyak memperkirakan kalau Danjor Bintang akan memenangkan pilkada Dairi 27 november mendatang karena masifnya pergerakan tim. Disamping itu unsur pelangi mewakili suku dan agama lengkap di paslon ini.
Bukan itu saja Danjor Bintang diakui sebagai tim paling aktif dalam kampanye dan silaturahmi terhadap warga Dairi. “ Tentu hasil tidak menghianati usaha, terus mendatangi calon pemilih, silaturahmi dan konsisten berjalan membuktikan mereka serius dan mempunyai logistic yang cukup . Danjor Bintang dinilai sebagai paslon yang serius, humanis karena langsung mendatangi , menghormati pemilih . Kerja keras menjadi ciri khas Paslon nomor 3 ini . Itu berbeda dengan yang lain karena mungkin menganggap kampanye dan kunjungan sekedar seremoni dan penghamburan uang saja. (Hen)
+ There are no comments
Add yours